Tingkatkan Kedisiplinan Bersama Polisi yang Mengayomi
Penulis : Admin, 30 Januari 2022
Tingkatkan Kedisiplinan Bersama Polisi yang Mengayomi
Penulis : Admin, 30 Januari 2022
Foto : Admin
Pak Duduh _ Babin Polsek Cisaat
Mengawali kegiatan pembelajaran pada hari Senin, 30 Januari 2023, Seluruh guru dan peserta didik menggelar kegiatan rutin yaitu Upacara Hari Senin. Pada kesempatan upacara kali ini, SMK IT Al Junaediyah kedatangan tamu istimewa dari Polsek Cisaat yaitu Pak Duduh yang bertugas sebagai Babin di Polsek tersebut. Upacara dihadiri oleh seluruh guru, tenaga kependidikan, peserta didik, dan para petugas medis yang berjaga-jaga mengantisipasi kalu ada peserta upacara yang mengalami kendala kesehatan.Â
Pak Duduh dalam amanatnya sebagai Pembina Upacara menyampaikan beberapa hal penting kepada seluruh peserta upacara, antara lain tentang: 1) Tugas kepolisian. "Adik-Adik harus dekat dengan Polisi, jangan merasa takut. Tugas polisi yaitu melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, untuk itu kalian semua jangan sungkan kalau memerlukan bantuan, jangan lapor kemana-mana cari dan laporlah ke pihak Kepolisian terdekat". Sesuai dengan Pasal 13 UU Nomor 32 Tahun 2002, tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia diantaranya: a) Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat; b) Menegakkan hukum; dan c) Memberikan perlindungan pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Beliau menambahkan, tidak dipungkiri bahwa akhir-akhir ini sering banyak pemberitaan hal-hal negatif yang terjadi akibat pergaulan di kalangan remaja yang tidak baik. Oleh karena itu, beliau berpesan 2) Patuhi setiap peraturan/tata tertib sekolah yang berlaku. Dengan taat kepada peraturan sekolah akan membentuk kedisiplinan yang akan menunjang para siswa dalam mengejar cita-citanya di masa depan.
selain dua hal di atas, Pa Duduh menekankan kembali 3) Bijaklah dalam menggunakan media sosial. Manfaatkan media sosial untuk keperluan yang bermanfaat, baik bagi pribadi maupun sekolah. "Coba kalian gunakan medsos itu untuk hal-hal yang baik, seperti turut mempromosikan sekolah agar banyak siswa lain yang mendaftar ke sekolah. Jangan sebaliknya menggunakan media sosial untuk hal yang negatif melalui penyampaian kalimat/kata-kata yang kurang tepat, gambar-gambar yang mengarah pada kejelekan yang bisa membuat ornag lain tidak nyaman sehingga pada akhirnya bisa membelit diri sendiri". Apalagi sekarang sudah ada Undang-Undang ITE yang salah satunya mengatur tentang hal-hal yang di posting di media sosial.
Terakhir, pak Babin mengamanatkan agar seluruh peserta didik SMK IT Al Junaediyah suatu saat nanti bisa menjadi "Orang". Seseornag yang berhasil dan membawa manfaat bagi dirinya serta untuk orang lain di sekitarnya.