Matangkan persiapan acara Tabligh Akbar, SC & OC sangat fokus
Penulis : Admin, 19 Mei 2023
Matangkan persiapan acara Tabligh Akbar, SC & OC sangat fokus
Penulis : Admin, 19 Mei 2023
Foto : Admin
11 hari menuju kegiatan akbar, panitia pelaksana mulai mematangkan segala persiapan tablighul islamiyah yang insyaAllah akan digelar pada hari Rabu, 31 Mei 2023. Mengingat kegiatan ini merupakan kolaborasi antar berbagai pihak [yayasan, sekolah, dan mokodo space cafe], acara digelar dengan melibatkan pelajar dan masyarakat setempat melalui kegiatan yang variatif. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh semangat fastabiqul khairat, amar ma'ruf nahi munkar yang diinisiasi oleh Ketua Yayasan Al Junaediyah [Hj. Mila Nurmilawati]. Selain itu, tanggal 31 Mei 2023 bertepatan dengan Haul ayahanda Ketua Yayasan [Alm. H. Kusnadi], sehingga beliau berkeinginan untuk mendo'akan beliau.Â
Pada pertemuan pertama, pihak panitia bermusyawarah mengenai konsep, pengisi, dan teknis acara. Diperoleh hasil antara lain: 1) acara melibatkan pihak masyarakat yang diwakili oleh DKM Al Yumnah, sekolah, dan mokodo space cafe; 2) Penceramah: ustadz Usep Sulaeman dan Ustadz Hilman Fauzi. Qari : Ustadz Denda; 3) Waktu dan tempat: Rabu, 31 Mei 2023 di Mokodo Space Cafe, Cipoho; 4) acara dipadukan dengan gelar seni dari SMK IT Al Junaediyah. Menindaklanjuti hasil pertemuan pertama, hari Jum'at tanggal 19 Mei seluruh panitia matangkan konsep dan teknis acara.
"Alhamdulillah, sesuai dengan apa yang telah direncanakan. Respon masyarakat sekitar sangat antusias menyambut acara tabligh akbar, bahkan tidak sedikit yang ingin dilibatkan" ujar Ketua DKM Al Yumnah. Merespon antusiasme masyarakat, Ketua Yayasan menyambut baik niat tersebut. "Syukur alhamdulillah, berarti banyak masyarakat yang respon, sehingga kita bisa memaksimalkan acara ini agar menjadi lebih besar kebermanfaatannya untuk masyarakat". mengamini apa yang disampaikan oleh Ketua Yayasan, pihak sekolah mengatakan bahwa "Sekolah akan mensupport terselenggaranya acara melalui penampilan kreasi siswa, antara lain: seni hajir marawis, musikalisasi puisi, tembang religi, tahfidz Al Qur'an, dan lain-lain". Selain itu, pihak sekolah juga akan terlibat menjadi operating committee pada acara tersebut.
Harapannya kegiatan ini akan memberikan manfaat untuk banyak pihak serta menjadi ladang amal ibadah bil khusus untuk alm. H. Kusnadi sebagai pendiri yayasan Al Junaediyah.